Dukung orang tua sehat

Ini dia pilihan makanan lezat yang buat kolesterol tetap stabil.

#Food
Merawat orang tua yang memiliki riwayat kolestrol tinggi perlu ketelatenan. Dukung orang tua Caring People untuk senantiasa menjaga pola hidup sehat dengan makanan teratur. Seperti yang sudah kita ketahui, riwayat kolesterol tinggi dapat mengakibatkan diri kita mudah terserang penyakit jantung dan stroke yang membahayakan diri kita sendiri. Sebagai orang yang merawat orang tua atau memiliki kadar kolesterol yang tinggi, banyak sekali makanan yang harus kita pantang seperti contohnya daging-dagingan, makanan cepat saji, udang, makanan yang digoreng, dan masih banyak lagi.

Memantang makanan yang kurang kita sukai memang sangat mudah, namun terkadang dalam merawat orang tua agar tetap sehat, memantang makanan favorit menjadi hal yang tersulit untuk dilakukan. Namun tahukah kalian Caring People, ternyata ada makanan lezat yang dapat dukung orang tua sehat dan membuat kolesterol kita tetap stabil. Berikut makanannya:
1. Kacang-kacangan
Kacang mengandung asam lemak sehat tak jenuh yang tinggi, juga memiliki pasokan vitamin, serat, antioksidan dan omega-3 yang baik untuk tubuh. Kacang-kacangan yang dimaksud adalah kacang kenari, kacang tanah, walnut dan almond

2. Alpukat
Di Indonesia alpukat merupakan salah satu buah terlaris di pasaran. Biasanya dijadikan jus ataupun dimakan langsung. Alpukat kaya akan lemak tak jenuh, serat, dan nutrisi yang baik untuk menjaga kestabilan kolesterol dan membuat orang tua sehat.

3.Cokelat
Cokelat adalah salah satu makanan penutup terfavorit. Rasanya yang manis membuat mulut serta hati menjadi senang.kandungan zat antioksidan dan antiinflamasi dalam cokelat dapat menjadi senjata untuk menurunkan kolesterol jahat.

4. Ikan
Jika tidak memiliki alergi makanan laut, tidak ada salahnya jika saat merawat orang tua Caring People memberikan jenis ikan berlemak seperti salmon dan mackerel sebanyak 2 hingga 3 kali dalam seminggu. Kandungan omega-3nya dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.

5. Bawang putih
Bawah putih dapat kita temukan dalam berbagai macam masakan di Indonesia. Kandungan allicin-nya dapat membantu mengontrol peredaran darah dan menstabilkan kadar kolesterol jahat

Memiliki kadar kolesterol tinggi tidak semenakutkan apa yang dibayangkan banyak orang kalau dari dalam diri kita sudah bisa memahami apa yang baik dan buruk untuk kesehatan diri kita maupun saat merawat orang tua. Mulailah untuk menata hidup dan pola makan yang sehat agar kita selalu terhindar dari penyakit yang dapat mengancam diri kita. Yuk, dukung orang tua sehat dengan makanan lezat! 


Temukan produk yang tepat untuk Anda
dan dapatkan Free Sample nya