kesehatan lansia selama pandemi

Menjaga Daya Tahan Tubuh Lansia Untuk Cegah Corona

#Health
Lansia merupakan kelompok umur yang paling rentan terserang COVID-19. Ini disebabkan daya tahan tubuh lansia yang biasanya cenderung sudah menurun sehingga tubuhnya tidak mampu melawan infeksi virus corona. Lantas, bagaimana cara yang harus Caring People lakukan agar daya tahan tubuh lansia dapat tetap terjaga? Berikut beberapa tips yang bisa Caring People lakukan menurut Dokter Spesialis Imunologi Cleveland Clinic, Leonard Calabrese:

1. Hindari Stres

Stres berlebihan dapat membuat sistem kekebalan tubuh menurun. Ketika sedang stres, produksi hormon kortisol pada tubuh semakin meningkat. Kondisi ini bisa menekan sistem imun pada tubuh dan membuat lansia menjadi lebih rentan terhadap penyakit dan virus. Berikan lansia suasana sekitar yang nyaman dan tak membebani pikiran mereka agar lansia terhindar dari stres.

2. Diet Seimbang

Berat badan berlebih terutama pada lansia yang tidak aktif karena harus menjalani perawatan tirah baring membuat daya tahan tubuh juga menurun. Lemak perut memicu peradangan dan meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes. Seiring bertambahnya usia, lemak dapat menumpuk di sumsum tulang, otot, dan hati. Pastikan lansia tidak banyak makan gorengan dan makanan berlemak serta konsumsi diet seimbang berdasarkan saran dokter. 

3. Tidur Cukup

Kurang tidur dapat menyebabkan sistem kekebalan tubuh seseorang menurun. Terutama pada lansia, tidur yang cukup dapat membantu meningkatkan fungsi otak, konsentrasi, dan memori. Dilansir dari livescience.com, lansia membutuhkan setidaknya tujuh hingga delapan jam tidur per hari untuk mendapatkan manfaat tidur yang optimal.

Agar istirahat lansia tidak terganggu di malam hari, berikan satu popok dewasa Confidence Classic Night yang dapat menyerap hingga enam kali lipat dan dilengkapi dengan kandungan ekstrak aloe vera yang membuat kulit lansia tetap lembut dan terhindar dari iritasi. Di siang hari, berikan juga dua popok dewasa Confidence Classic Day yang memiliki daya serap hingga empat kali lipat dan anti bakteri


Temukan produk yang tepat untuk Anda
dan dapatkan Free Sample nya