Sudahkah Caring People tersenyum hari ini? Tersenyum ternyata memiliki efek yang luar biasa untuk kondisi psikologis dan kesehatan fisik. Bahkan, manfaat senyum juga bisa dirasakan orang lain. Oleh karena itu, tersenyum disarankan dapat menjadi terapi kesehatan yang mudah untuk para orang tua tercinta.
Penuaan adalah proses alami di mana orang tua tersayang mengalami perubahan baik fisik, kognitif, psikologis, maupun spiritual. Perubahan psikis orang tua tercinta salah satunya termasuk gangguan mood atau depresi. Banyak Faktor yang menyebabkan terjadinya perubahan mood pada orang tua tersayang. Di antaranya adalah merasa kesepian, mobilitas yang mulai berkurang, kecemasan pada finansial dan kesehatan. Dalam kondisi tersebut perlu merawat orang tua tercinta dengan sabar dan penuh kasing sayang. Beberapa Tips yang dapat dilakukan agar orang tua tetap dapat tersenyum dan mengurangi stress diantaranya: ajak jalan-jalan sehingga orang tua terkasih merasakan suasana berbeda dan dapat merefreshkan pikiran mereka menjadi lebih baik. Video Call dengan orang-orang terkasih terutama cucu, hal tersebut dapat membuat orang tua tercinta merasa bahagia berinteraksi dengan orang-orang yang menyayanginya dan juga dapat melakukan terapi tawa yang merupakan terapi yang digunakan dalam kelompok untuk membantu orang tua tercinta mengurangi masalah baik dalam bentuk gangguan fisik mamupun mental.
Tersenyum juga memiliki Beberapa manfaat untuk orang tua terkasih dalam kehidupan sehari-hari diantaranya:
- Meredakan stress
Senyum dan kebahagiaan sebenarnya memiliki hubungan timbal balik. Senyum tak hanya membuat wajah terlihat lebih ‘cerah’, namun juga diyakini membantu meredakan stress. Meski sedang gundah, dengan tersenyum akan membuat pikiran lebih tenang sehingga jauh dari stres.
- Memperbaiki suasana hati
Berhubungan dengan meredakan stres atau saat mood sedang tidak baik, cobalah tersenyum. Sebab, ada potensi suasana hati bisa diperbaiki dengan sebuah senyuman. Hal ini disebutkan ahli karena senyuman dapat memancing tubuh memperbaiki mood dan meningkatkan hormon serotonin. Hormon ini diketahui sebagai obat anti depressanyang ampuh mengobati rasa stres dan depresi anda. Dan tetap, zat tersebut merupakan zat alami yang tubuh Anda hasilkan sendiri.
- Meningkatkan imun tubuh
Senyum juga berdampak terhadap sistem daya tahan tubuh, Disebutkan bahwa senyuman meningkatkan sistem imun karena membantu kita untuk lebih tenang dan rileks, sebagai efek dari dilepaskannya neurotransmitter di otak. Oleh karena itu tersenyum bisa menjadi terapi yang baik bagi lansia.
- Meningkatkan rasa percaya diri
Berbagai kajian ilmiah telah menemukan fakta, bahwa orang yang sering tersenyum terlihat lebih percaya diri.
- Senyum bisa mempengaruhi cara kerja otak
Dengan tersenyum, otak akan secara alami mengaktifkan pusat saraf yang mengatur emosi manusia dan rasa kebahagiaan. Senyum akan mengaktifkan pelepasan neuropeptide, yaitu molekul kecil yang menjadi perantara antar sel saraf agar bisa berkomunikasi. Tidak hanya stres, neuropeptida juga menjadi jembatan emosi dan perasaan yang Anda rasakan. Lewat semua neuropeptida tersebut, semua organ tubuh akan tahu jika terjadi perubahan suasana hati, entah itu sedih, marah, atau bersemangat.
- Membuat hidup jadi lebih bahagia
Seiring dengan Caring People tersenyum, hormon dopamin, serotonin, serta endorfin – yang disebut sebagai hormon bahagia – juga dilepaskan. Pelepasan ini mengakibatkan denyut jantung menurun, tubuh menjadi rileks, dan menurunkan tekanan darah. Selain itu, endorfin juga dikenal sebagai pereda nyeri alam yang tubuh miliki dan tidak ada efek samping apapun jika kadarnya meningkat.
Agar orang tua tercinta dapat tetap tersenyum sepanjang hari berikan kenyamanan 24 jam dengan Confidence Day & Night. Caring People jangan lupa untuk rutin mengganti popok dengan 2 Confidence Classic Day di pagi dan siang hari, serta 1 Confidence Classic Night di malam hari. Popok tipe perekat ini melindungi lansia sepanjang hari dengan kemampuan menyerap hingga 4x daya serap untuk Confidence Classic Day serta 6x daya serap untuk Confidence Classic Night. Dengan Frontal Tape dan Resealable Tape membuat perekat pada Confidence Classic Day & Night dapat merekat erat dan dapat dilepas pasang berulang kali. Selain itu, Confidence Classic Night juga mengandung ekstrak Aloe vera yang menyejukkan dan melindungi kulit lansia dari iritasi serta side leak guards yaitu perlindungan ganda dari kebocoran sehingga bebas bocor dan membuat istirahat nyenyak semalaman.