
TANYA DOKTER
Punya keluhan tentang kondisi kesehatan Senior atau Anda? Konsultasikan di sini bersama Dokter Randy Januar Ramadhana!
dian_kusma_putri
Wednesday, 08 November 2023
Hallo dokter πππ ijin bertanya donk selama ini sering mendengar penyakit kuning , nah pertanyaannya dokter apakah penyakit kuning ini termasuk penyakit yang disebabkan gangguan di liver? .. dan sering mendengar juga kalau obat penyakit kuning adalah kutu , apakah benar dokter? . Terima kasih jika berkenan menjawab pertanyaan saya πππ
dr. Randy
Wednesday, 08 November 2023
Penyakit kuning merupakan salah satu gejala dari gangguan pada fungsi liver hal ini bisa disebabkan karena keracunan ataupun virus. Penyakit kuning bukan penyakit kutu, lakukan pemeriksaan segerea bila mengalami hal tersebut untuk mendapatkan pertolongan segera.Terima Kasih
siviadianap
Wednesday, 08 November 2023
Apa yang menyebabkan,, seseorang menderita liver.. padahal sudah menerapkan pola hidup sehat dan makanan Yang sehat..dan bagaimana cara mencegah agar tidak terjadi kronis liver...
dr. Randy
Wednesday, 08 November 2023
Apabila sudah mengalami fatty liver sebaiknya mulai merubah pola hidup olahraga rutin, turunkan bera badan, banyak minum air putih, tidak mengkonsumsi alcohol, tidur yang cukup dan hidari mengkonsumsi makanan cepat saji tinggi lemak. Hal di atas juga merupakan pencegahan agar tidak mudah terkena penyakit liver.
fina_hera14
Wednesday, 08 November 2023
Halo dok saya mau bertanya. Apakah penyakit Liver dapat Menular? Jika iya, dapat menular melalui apa?
dr. Randy
Wednesday, 08 November 2023
Penyakit liver dapat menular seperti hepatitis, penyakit tersebut dapat menular melalui air liur, makanan, darah dan berhubungan seksual.
arfathpratama
Wednesday, 08 November 2023
Assalamualaikum Dokter π saya mau bertanya apa perbedannya liver basah & liver kering terus untuk mengobatinya dengan cara apa biar cepet sembuh kembali semula , mohon pencerahannya Dok π @confidenceadultcare sukses selalu!
dr. Randy
Wednesday, 08 November 2023
Apabila sudah mengalami fatty liver sebaiknya mulai merubah pola hidup olahraga rutin, turunkan bera badan, banyak minum air putih, tidak mengkonsumsi alcohol, tidur yang cukup dan hidari mengkonsumsi makanan cepat saji tinggi lemak.
bunda_kasna
Tuesday, 07 November 2023
Mohon saya izin bertanya ya dok, mengapa pria cenderung memiliki angka liver lebih tinggi dibandingkan wanita? Kemudian, apakah sirosis hati dan liver itu sama dok?
dr. Randy
Tuesday, 07 November 2023
Karena pria cenderung lebih banyak beraktivitas di luar rumah ketimbang perempuan. Sirosis hati dan liver merupakan hal yang berbeda, sirosis hati merupakan komplikasi dari penyakit liver, liver merupakan organ di tubuh kita yg dalam bahasa indonesia di sebut hati.