Apakah Caring People suka bermain game? Mengapa? Pasti banyak dari kita yang menjawab karena game adalah salah satu kegiatan yang menyenangkan, cocok untuk refreshing sejenak dari kepenatan, menghabiskan waktu luang dan memicu adrenalin dari keseruannya. Usia senior ataupun muda semuanya suka bermain game.
Banyak game yang menyajikan permainan lebih dari satu orang, baik secara online maupun offline. Hal ini membantu untuk menghubungkan kita dengan orang-orang di sekitar kita dengan cara yang menghibur, seru dan bermakna. Faktanya, game juga memberikan manfaat untuk Kesayangan lho khususnya secara mental dan emosional.
Meski mungkin terasa seperti menghabiskan terlalu banyak waktu untuk bermain game, tetapi hal ini bisa menjadi hobi baru yang memberikan kebahagiaan untuk Kesayangan. Studi yang dilakukan oleh North Carolina State University menunjukkan lansia yang bermain game secara sering menunjukkan kesejahteraan emosional yang lebih baik secara keseluruhan.
Game yang dimaksud tidak hanya terbatas pada permainan aplikasi semata, tapi termasuk permainan olahraga dan permainan fisik yang sering dilakukan saat outbond. Coba simak beberapa manfaat game untuk Kesayangan berikut ini sebagai pertimbangan dalam memberikan rekomendasi hobi baru untuk Kesayangan.
Mendorong Interaksi dengan Orang Lain
Game bisa menjadi aktivitas sosial bagi Kesayangan. Secara luring, Kesayangan memiliki momen untuk bertemu teman-teman sebayanya dan memainkan game favorit mereka. Secara daring, video game dapat dinikmati banyak pemain atau sering disebut dengan Mabar (Main Bareng).
Game bisa menjadi aktivitas sosial bagi Kesayangan. Secara luring, Kesayangan memiliki momen untuk bertemu teman-teman sebayanya dan memainkan game favorit mereka. Secara daring, video game dapat dinikmati banyak pemain atau sering disebut dengan Mabar (Main Bareng).
Penelitian juga menunjukkan bahwa lansia yang memiliki interaksi sosial baik, berdampak pada keterbatasan kognitif dan fisik yang lebih sedikit. Hal ini karena interaksi membuat emosional Kesayangan merasa lebih bahagia sehingga meningkatkan kesehatannya dan memperkuat persahabatannya.
Menjaga Pikiran Kesayangan Tetap Sehat
Bermain game khususnya yang berbentuk teka-teki maupun strategi dapat melatih pikiran Kesayangan tetap tajam. Bermain game juga meningkatkan koordinasi tangan, mata dan ketajaman mental. Para peneliti juga menemukan bahwa setelah bermain game online, lansia mengalami peningkatan aktivitas otak yang serupa dengan orang lebih muda.
Bermain game khususnya yang berbentuk teka-teki maupun strategi dapat melatih pikiran Kesayangan tetap tajam. Bermain game juga meningkatkan koordinasi tangan, mata dan ketajaman mental. Para peneliti juga menemukan bahwa setelah bermain game online, lansia mengalami peningkatan aktivitas otak yang serupa dengan orang lebih muda.
Melatih Kemampuan Kognitif
Game berpotensi mendukung peningkatan pada Kesayangan secara kognitif. Game melatih ingatan Kesayangan khususnya ingatan jangka pendek. Selain itu, game juga dinilai mampu meningkatkan fleksibilitas mental dan multitasking Kesayangan. Dalam penilaian kognitif, game dapat memberikan intervensi terapeutik untuk Kesayangan dengan demensia.
Game berpotensi mendukung peningkatan pada Kesayangan secara kognitif. Game melatih ingatan Kesayangan khususnya ingatan jangka pendek. Selain itu, game juga dinilai mampu meningkatkan fleksibilitas mental dan multitasking Kesayangan. Dalam penilaian kognitif, game dapat memberikan intervensi terapeutik untuk Kesayangan dengan demensia.
Membuat Tubuh Kesayangan Tetap Aktif
Pernah tahu tentang “Exergames?”. Exergames adalah kombinasi dari olahraga dan permainan. Exergames menawarkan banyak manfaat untuk Kesayangan. Salah satu studi menemukan bahwa video game jenis Exergames mampu meningkatkan keseimbangan dan membantu mengurangi risiko lumpuh pada lansia.
Pernah tahu tentang “Exergames?”. Exergames adalah kombinasi dari olahraga dan permainan. Exergames menawarkan banyak manfaat untuk Kesayangan. Salah satu studi menemukan bahwa video game jenis Exergames mampu meningkatkan keseimbangan dan membantu mengurangi risiko lumpuh pada lansia.
Selain itu, Exergames juga menawarkan aktivitas yang berbeda dari olahraga berjalan biasa di atas treadmill atau aerobik. Menurut American College of Sports Medicine, beberapa Exergamer senior dapat membakar hingga 176 kalori hanya dalam 30 menit. Permainan ini dapat dilakukan secara individu maupun dengan lawan main.
Meningkatkan Keseimbangan Tubuh
Game juga dapat memberikan manfaat fisik bagi Kesayangan. Beberapa permainan fisik membutuhkan keseimbangan tubuh, koordinasi dan refleks pengambilan keputusan yang cepat. Beberapa lansia menurut The Goodman Group bahkan melaporkan peningkatan progress berjalan akibat bermain game.
Game juga dapat memberikan manfaat fisik bagi Kesayangan. Beberapa permainan fisik membutuhkan keseimbangan tubuh, koordinasi dan refleks pengambilan keputusan yang cepat. Beberapa lansia menurut The Goodman Group bahkan melaporkan peningkatan progress berjalan akibat bermain game.
Belajar Menggunakan Teknologi Terbaru
Kesayangan pasti akan semangat jika dipuji berjiwa muda atau tak kalah dengan generasi muda. Pertimbangkan menggunakan tablet untuk Kesayangan dalam berkomunikasi, bermain game, streaming film dan membaca. Dengan memilikinya, Kesayangan merasa memiliki akses dan didukung untuk tetap mengikuti tren modern terbaru.
Kesayangan pasti akan semangat jika dipuji berjiwa muda atau tak kalah dengan generasi muda. Pertimbangkan menggunakan tablet untuk Kesayangan dalam berkomunikasi, bermain game, streaming film dan membaca. Dengan memilikinya, Kesayangan merasa memiliki akses dan didukung untuk tetap mengikuti tren modern terbaru.
Game memang hanyalah satu dari banyak kegiatan seru untuk mendukung Kesayangan tetap aktif dan bahagia. Tak ada salahnya memasukkan bermain game sebagai jadwal rutin kegiatan Kesayangan untuk memberi mereka manfaat fisik, mental dan emosional.
Selain itu, dukung Kesayangan tetap aktif dan nyaman dalam bermain game dengan Confidence popok celana dengan bahan Lycra yang pas di badan seperti memakai celana dalam biasa dan ekstra daya serap hingga 6x. Confidence popok celana juga terdapat SAP antibakteri yang mencegah iritasi di kulit Kesayangan. Jadi, tertarik bermain game apa nih bareng Kesayangan?
Referensi :
Lifeline - Seniors Enjoy Better Emotional Health From Playing Games
The Goodman Group - The Benefits of Video Games & VR
All Seniors Care Living Centres - 5 Surprising Benefits of Playing Board Games