WASPADAI FAKTOR PENYEBAB GEJALA STROKE PADA LANSIA

WASPADAI FAKTOR PENYEBAB GEJALA STROKE PADA LANSIA

#Health
Semakin bertambahnya usia kita, semakin banyak hal-hal yang perlu kita perhatikan. Terutama saat tubuh kita sudah melemah dan ketahanan tubuh pun sudah termakan usia. Banyak hal yang jika tidak kita antisipasi dengan cepat dan ditangani dengan serius malah akan menimbulkan masalah lebih besar ke depannya. Salah satu yang perlu kita perhatikan adalah gejala stroke pada lansia.

Penyebab stroke seringkali menjadi kekhawatiran tersendiri bagi para orang tua. Bahkan faktor penyebab gejala stroke pada lansia kurang begitu disadari. Padahal berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar tahun 2018, penderita stroke tertinggi pada usia di atas 75 tahun, dan posisi kedua di rentang usia 65-74 tahun. Data WHO juga menyebutkan stroke adalah penyakit penyebab kematian tertinggi di dunia.

Karenanya, penting untuk kita mengidentifikasi gejala stroke pada lansia sejak dini sebelum penyakitnya berkembang menjadi sesuatu yang lebih parah. Agar bisa mengambil tindakan preventif yang tepat untuk mencegah pengembangan stroke, kita bisa mulai dengan menjaga pola hidup sehat.

Yang pertama harus kita sadari untuk mencegah gejala stroke pada lansia adalah mengatur tingkat stres. Semakin tinggi tingkat stres yang dialami seseorang maka akan semakin tinggi juga risiko penyakit jantung dan stroke. Pusat pengendalinya pada amigdala - bagian pada otak - yang bertanggung jawab untuk menanggulangi stres.

Selain itu, menjaga pola hidup sehat untuk mencegah gejala stroke pada lansia juga bisa dilihat dari gaya hidup. Merokok berlebihan, kelebihan berat badan akibat konsumsi makanan berlebih tanpa punya waktu untuk bergerak dan berolahraga untuk menguatkan fungsi tubuh, hingga konsumsi terlalu banyak gula yang mengakibatkan diabetes juga menjadi alasan gejala stroke pada lansia bisa terjadi. Efeknya mungkin tidak langsung terjadi, namun saat kita tua nanti semua akan terakumulasi dan malah menjadi sulit untuk mengobatinya.

Jadi, apa nih yang harus kita pahami tentang gejala stroke pada lansia? Gejala stroke bisa dimulai dari hal-hal yang sering terjadi pada orang tua. Misal kesulitan mengingat atau berkomunikasi secara mendadak. Lalu bisa dilanjut dengan mati rasa atau kelemahan mendadak di wajah, lengan, atau tungkai terutama pada satu sisi tubuh. 

Hal ini kemudian dilanjutkan dengan sakit kepala parah tiba-tiba tanpa penyebab yang jelas. Biasanya, gejala migrain pertanda stroke ini seringkali dipandang sebelah mata. Yang biasanya lebih terlihat adalah Pusing mendadak, kehilangan keseimbangan atau koordinasi, dan kesulitan berjalan dengan baik.

Makanya, penting untuk kita memahami bagaimana caranya kita bisa menghindari gejala stroke sedini mungkin. Salah satunya mungkin dengan banyak berolahraga, seperti senam kaki. Walaupun tidak banyak gerakan, manfaat senam kaki untuk diabetes bisa menjadi langkah antisipatif agar stroke tidak terjadi. Kalau gejala sudah mulai menyerang, mungkin ini juga saatnya kita menyiapkan pampers yang siap membantu melancarkan aktivitas pengidap stroke.

Untuk lansia yang masih aktif, gunakan Confidence Pants yang memiliki bahan lycra sehingga dapat bergerak bebas mengikuti bentuk tubuh, daya serap hingga 6x lebih banyak dan SAP anti bakteri untuk menghindari dari iritasi.

Sedangkan bagi lansia dengan kondisi berbaring atau bedridden, gunakan Confidence Classic Day dan Confidence Classic Night di mana 2 popok di siang hari dan 1 popok di malam hari. Dengan Diamond Core Technology menyerap lebih cepat, halal dan teruji klinis, daya serap yang pas untuk kebutuhan siang dan malam, sehingga memberikan kenyamanan 24 jam bagi Kesayangan.

Confidence Popok Dewasa juga teruji klinis hypoallergenic oleh Australian Dermatologist, sehingga aman untuk digunakan pada kulit sensitif sekalipun. Confidence Popok Dewasa, kenyamanan ekstra buat penderita gejala stroke ringan. Confidence Popok Dewasa bisa dibeli di minimarket, supermarket dan e-commerce pilihan Caring People.


Temukan produk yang tepat untuk Anda
dan dapatkan Free Sample nya