
TANYA DOKTER
Punya keluhan tentang kondisi kesehatan Senior atau Anda? Konsultasikan di sini bersama Dokter Randy Januar Ramadhana!
Vinka
Saturday, 11 December 2021
Dokter mama saya sering mengeluh lututnya sakit, mungkin asam urat, pantangan orang tua yang punya asam urat apa yaa dokter
dr. Randy
Friday, 31 December 2021
Terima kasih caring people sudah bertanya Saran agar asam urat tidak kembali menjadi parah: 1. Hindari makanan yang mengandung kadar purin tinggi, seperti daging-dagingan merah, tanam-tanaman hijau, dan kacang-kacangan 2. Konsunmsi air putih minimal 1,5 liter per hari untuk dapat membantu menetralisir asam urat dari ginjal 3. Apabila kondisi tersebut belum bisa meredakan atau mencegah kembalinya sakit asam urat, sebaiknya mengkonsumsi obat-obatan yang dianjurkan dokter
Mecca
Saturday, 11 December 2021
Permisi bertanyaaa ya dok, seberapa penting pengaruh susu kalsium untuk para lansia? Apa harus rutin di minum? Dan apakah hanya untuk yg berkegiatan saja atau seperti apa ya dok? Mohon penjelasannya... Terimakasih
dr. Randy
Friday, 31 December 2021
Terima kasih caring people sudah bertanya. susu kalsium tidak menjadi keharusan pada lansia. karena hampir semua makanan yang kita konsumsi mengandung kalsium juga. tetapi, untuk meningkatkan asupan lansia, memang sebaiknya diberikan susu tinggi kalsium
Zafran Maulana
Saturday, 11 December 2021
Assalamualaikum dokter Randy, saya mau bertanya akhir-akhir ini nenek saya sering merasa sakit di bagian punggungnya, lalu minta di kerok sama mama saya karena nenek saya merasa masuk angin, apa itu boleh?
dr. Randy
Friday, 31 December 2021
Terima kasih caring people sudah bertanya. Dalam dunia medis tidak dianjurkan untuk kerok badan, karena dapat merusak jaringan di kulit yang dapat membuat jaringan kulit iritasi.
Adena
Saturday, 11 December 2021
Ayah saya ada benjolan di leher kara dokter tiroidnya bermasalah. Selanjutnya di beri obat oral tapi frekuensi buangvair bewanya semakain tinggi dan banyak. Apa itu juga penyebab dari penyakit tiroid dok?
dr. Randy
Friday, 31 December 2021
Terima kasih caring people sudah bertanya. penyakit tiroid tidak menyebabkan BAK yang berlebih. hal ini kemungkinan adanya penyakit lain seperti hipertensi yang membutuhkan obat-obatan diuretik untuk mengeluarkan cairan dalam tubuh. sehingga berkemih lebih banyak. sebaiknya lakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter tersebut untuk mendapatkan pengobatan yang sesuai
Caca
Saturday, 11 December 2021
Permisi dok mau bertanya, Abah saya itu mengalami perubahan warna kuku, kukunya menghitam, kosong & kering gtu deh dok, knpa ya? Bagaimana solusinya?
dr. Randy
Friday, 31 December 2021
Terima kasih caring people sudah bertanya. sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut